Cara Membuat Blog Menarik Tidak Sekedar dari Tampilan Saja

0 comment 6 minutes read

Ada banyak sekali tips tentang cara membuat blog yang menarik. Namun, biasanya artikel semacam itu hanya mengupas tentang tampilannya saja. Dan itu bukan tips yang hanya Anda saja yang tahu. Banyak blogger yang akan menerapkannya.

Di tengah kompetisi blogging yang ketat seperti saat ini, dibutuhkan hal yang beda. Jika beda, maka Anda akan terlihat menonjol. Ketika Anda hanya membuat blog dengan hanya mengandalkan template, itu tidak ada bedanya dengan blogger lainnya. Anda perlu mengaplikasikan tips lain agar blog terlihat lebih menarik.

Tips Agar Blog Terlihat Berbeda

membuat tampilan blog menarik

Intinya satu. Ketika kompetisi begitu ketat, Anda harus terlihat beda. Blog harus beda dengan kebanyakan blog lainnya. Bagaimana caranya? Berikut ini beberapa tips yang bisa Anda aplikasikan:

1. Lebih Banyak Gambar

Blog tidak hanya media untuk menuliskan konten artikel. Sekarang, blog juga harus diperkaya dengan gambar.

Tidak semua orang suka membaca. Bahkan, menurut survey, lebih banyak orang Indonesia yang suka gambar atau video daripada tulisan.

Apakah itu artinya dunia blogging mulai ditinggalkan dan digantikan dengan vloging? Tidak juga. Blogger tidak kehabisan akal. Salah satu cara membuat blog menarik adalah dengan memperbanyak gambar.

Ketika Anda menuliskan konten artikel, sertakan juga gambar ilustrasi yang menarik. Jika Anda mereview tempat wisata atau makanan, fotolah pemandangan dan makanan dengan angle yang menarik. Ini akan membuat pembaca lebih tertarik untuk terus membaca ulasan yang Anda tulis di blog.

Untuk itu, siapkan kamera yang terbaik. Jangan copy paste gambar dari blog lain. Usahakan gambar yang Anda posting hasil dari jepretan kamera Anda sendiri. Pembaca akan lebih mengapresiasi karena semua konten, termasuk gambar, original dari Anda sendiri. Bukan copy paste dari blog lain.

2. Ada Konten Video

Tidak ada salahnya jika Anda menambahkan konten video di postingan blog Anda. Bahkan ini bagus untuk SEO atau Search Engine Optimization. Blog yang diperkaya dengan konten video akan membuat blog lebih mudah berada di halaman satu. Dan imbasnya, akan lebih banyak pengunjugnya.

Buat video yang menjadi ilustrasi dari tulisan di blog Anda. Mungkin ada postingan di mana Anda butuh konten video agar pembaca lebih tahu apa yang ingin Anda sampaikan. Embedded video dari channel Youtube Anda. Ini jauh lebih baik.

3. Gunakan Bahasa Blogger

Apa yang dimaksud dengan bahasa blogger? Artinya bahasa yang digunakan harus santai, jauh dari kesan kaku seperti surat kabar.

Selain itu, usahakan Anda menggunakan bahasa seolah-olah Anda berbicara dengan pembaca. Inilah salah satu cara membuat blog menarik. Karena bahasa santai dan komunikatif seperti ini yang disukai oleh pembaca blog saat ini.
Nah, sudah siap untuk menjadi blogger?

Baca Juga: Cara Dapatkan Uang Lewat Blog Bisnis Online

Pertimbangan Penting Sebelum Mulai Blogging

Mungkin sampai di sini Anda ingin cepat-cepat membuat blog dan mengisinya dengan konten sesuai dengan yang dijelaskan sebelumnya. Akan tetapi, sabar. Tunggu dulu sebentar. Ada satu hal yang perlu dipertimbangkan.

Ketika Anda melakukan kegiatan blogging, pastikan Anda menentukan topik yang sesuai dengan passion Anda. Ini penting untuk menghindari mandeg di tengah jalan. Seringkali orang begitu semangat di awal. Namun, setelah membuat dua sampai 3 konten artikel blog, semangat tersebut sudah luntur. Hingga akhirnya blog terbengkalai. Tidak ada update konten lagi.

Itu bisa diantisipasi dengan cara memilih topik sesuai dengan passion. Setidaknya, jika Anda blogging sesuai dengan passion, Anda akan terus termotivasi untuk menulis blog. Dan ini sebenarnya yang menjadi pembeda antara tulisan Anda dengan tulisan blog lainnya.

Baca Juga: Kini Semakin Banyak Opsi Cara Mendapatkan Uang dari Blog

Orang yang ngeblog sesuai passion biasanya akan mampu membuat konten yang berbeda. Dan blog Anda akan lebih menarik. Jadi, sekarang sudah tahu kan kuncinya bagaimana cara membuat blog menarik?

Mungkin juga Anda suka!